WALIKOTA PEKALONGAN LUNCURKAN SMS CENTER
PEKALONGAN – Untuk meningkatkan pelayanan prima kepada masyarakat, Walikota Pekalongan dr. HM. Basyir Ahmad, Kamis (4/6) meluncurkan SMS Center yang dapat digunakan oleh setiap warga Kota Pekalongan maupun pihak lain yang berkepentingan dengan Kota Pekalongan. Hadir dalam peluncuran yang dilangsungkan di Gedung Pemkot Pekalongan tersebut beberapa pejabat Pemkot Pekalongan seperti Sekretaris Daerah Masrof, SH, Kepala Dinas Perhubungan, Kominfo dan Parbud Drs. Budiyanto, MPi, Kabag Humas dan Protokol Maryati, SH, MSi, Kabag PDE Drs. Tjuk Kushendarto dan beberapa pejabat yang lain.
Menurut Walikota, masyarakat Kota Pekalongan yang cenderung dinamis dan kritis, memang membutuhkan sarana dan prasarana untuk dapat meyalurkan aspirasi, kehendak dan keinginannya. Selain membuka paket acara dialog interaktif di sejumlah radio, Pemerintah Kota Pekalongan juga menggelar kegiatan sarasehan di setiap Kelurahan se-Kota Pekalongan setiap hari Selasa malam Rabu. “Dengan adanya SMS Center ini, diharapkan akan dapat meningkatkan peranserta masyarakat di dalam pembangunan serta meningkatkan kinerja perangkat daerah,” kata dia.
Kepala Bagian Humas dan Protokol Maryati, SH, MSi di sela-sela peluncuran SMS Center menyatakan jika perangkat lunak berupa aplikasi SMS Center merupakan bantuan dari Depkominfo dan nantinya akan dikelola oleh Bagian Humas dan Protokol. Saat ini pihaknya tengah bekerja sama dengan Bagian PDE untuk mengoperasionalkan perangkat tersebut. Melalui SMS Center ini, masyarakat diharapkan dapat menyampaikan saran, pendapat, masukan dan bahkan kritikan kepada Pemerintah Kota Pekalongan untuk kemudian ditindak-lanjuti. “Setiap SMS yang masuk, pasti akan ditindak-lanjuti oleh kita. Minimal, kita akan menjawab pengirim SMS tersebut,” ungkapnya.
Bagi masyarakat yang ingin memberikan saran, informasi, pendapat dan kritik kepada Pemerintah kota Pekalongan dapat mengirimkan SMS ke 08112611001.( Humas& Protokol )
http://humas.pekalongankota.go.id/index.php?option=com_content&task=view&id=37&Itemid=1
0 komentar:
Posting Komentar