SMS Center Bupati Direspons Positif

Boyolali, CyberNews. Layanan pesan singkat (SMS) yang dibuka Pemkab Boyolali mendapat respons positif. Selama 10 hari pertama, sebanyak 126 SMS sudah dikirimkan masyarakat dari seluruh pelosok Kabupaten Boyolali.

Semua SMS yang masuk ke server kemudian dipilahkan di Sub Bagian Informatika ke dalam 8 klasifikasi. Yaitu, infrastruktur, kepegawaian, pemerintahan desa, aset daerah, tenaga kerja, perekonomian dan lain- lain. Ternyata, mayoritas SMS terkait dengan klasifikasi infrastruktur baik soal kondisi jalan maupun jembatan rusak.

Pengirim SMS juga mengharapkan agar infrastruktur yang rusak tersebut segera dibangun kembali agar kegiatan ekonomi masyarakat menjadi lancar. "Respons masyarakat memang luar biasa," ujar Kabag Humas Informatika dan Protokol Setda Boyolali, Rita Puspitasari, Rabu (22/9).

Dijelaskan, semua SMS yang masuk langsung diseleksi sesuai klasifikasinya dan langsung dijawab. Namun jawaban secara lengkap akan dibahas terlebih dahulu secara mendalam oleh Bupati Boyolali Seno Samodro. Bila terkait dengan kebijakan pemkab, maka Bupati bisa langsung menjawab. Namun kalau terkait dengan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) maka pertanyaan akan diteruskan terlebih dahulu ke SKPD terkait.

Misalnya, masukan atau keluhan tentang infrastruktur jalan dan jembatan maka disampaikan langsung ke Dinas Pekerjaan Umum Perhubungan Pertambangan dan Kebersihan (DPU-PPK). Untuk keluhan tentang kerusakan bangunan sekolah akan diteruskan ke Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora). Demikian pula aspirasi terkait pertanian akan disampaikan kepada Dinas Pertanian Perkebunan dan Kehutanan (Dispertanbunhut).

Pihaknya juga terus melakukan sosialisasi agar no 081393499911 semakin dikenal masyarakat sebagai sarana penyampaian aspirasi lewat SMS. Penjaringan aspirasi melalui SMS dinilai sangat efektif dan biayanya murah. Namun demikian, masyarakat juga diminta menyampaikan data secara valid. Artinya, kritik atau masukan yang disampaikan bisa dipertanggungjawabkan untuk menghindari fitnah diantara masyarakat sendiri.

"Kami yakin, ke depan seiring dengan semakin dikenalnya nomor tersebut maka aspirasi yang masuk bakal semakin banyak. Ini sangat menguntungkan pemkab untuk merumuskan kebijakan pembangunan," tegasnya.
http://suaramerdeka.com/v1/index.php/read/news/2010/09/22/65757/SMS-Center-Bupati-Direspons-Positif-

0 komentar:

Posting Komentar

  © Blogger template Simple n' Sweet by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP